Menjamurnya toko ritel perlengkapan rumah
tangga modern tidak membuat ACE Hardware takut menghadapi persaingan.
ACE, sebagai anak dari PT Kawan Lama Sejahtera, justru melihat
kompetitor sebagai keuntungan. Menurutnya, dengan semakin banyak
kompetitor, maka akan memperluas pasar pula.
Namun, bukan berarti ACE diam saja melihat persaingan. “Kami menawarkan benefit untuk konsumen. Kekuatan kami adalah dalam sourcing
barang. Dengan jumlah toko yang banyak, kami membeli jumlah barang
dengan banyak pula, sehingga dapat menekan harga beli dari pabrik.
Dengan begitu konsumen mendapat benefit dari harga tersebut,”
kata Marketing Communication General Manager Kawan Lama Retail Teresa
Wibowo dalam peluncuran Pay with Points di ACE Kota Kasablanka, Jakarta,
Selasa (12/08/14).
Program Pay with Points ini
merupakan salah satu strategi ACE untuk mempertahankan konsumen. Dengan
adanya program ini, penggunaan kartu anggota yang bernama ACE Rewards
akan menjadi lebih maksimal. Selain itu, transaksi pun menjadi lebih
efisien. Konsumen tidak perlu lagi menukar poin dalam kartunya dengan voucher
untuk membayar produk yang dibelinya. Melalui program ini, poin yang
ada dalam kartu dapat menjadi alat pembayaran secara otomatis.
Selain itu, ada beberapa taktik lain yang
juga tengah gencar dilakukan ACE untuk mempertahankan konsumen. Pertama,
Best Price Guarantee atau penggantian selisih harga jika konsumen
menemukan produk sama dengan harga lebih murah dari yang dibelinya di
ACE. Ke-dua, 100% Satisfaction Guarantee yaitu pengembalian produk ACE
jika konsumen berubah pikiran dalam waktu maksimum 14 hari. Ke-tiga, ACE
menyediakan layanan Delivery Service untuk pembelanjaan dengan nominal
tertentu. Dan terakhir, Membership Privilege khusus bagi konsumen yang
memiliki kartu ACE Rewards.
“Kami pun menekankan layanan customer service karena barang-barang ada yang di sini bersifat technical.
Konsumen datang ke sini dengan masalah dan mereka ingin mendapat
solusi. Ini juga sesuai dengan slogan kami bahwa kami ingin menjadi The
helpful place,” tambah Teresa.
Meski sempat mengalami penurunan harga
saham pada kuartal terakhir tahun 2013, kini harga saham ACE justru
mencapai harga tertinggi, yaitu Rp 910. Hingga kini toko ritel ACE
berjumlah sebanyak 107 di seluruh Indonesia dan masih akan terus
dilakukan ekspansi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar