Marketeers Radio kembali mewawancari seseorang yang kreatif dan
inovatif dalam mengembangkan diri untuk bisnisnya. Dalam program
Marketeers Hour bersama Inga, Marketeers Radio berkesempatan
mewawancarai Shakti Siddarta, seorang fashion fotografer dan
videografer.
Setelah kurang lebih tiga tahun berkarir sebagai fotografer dan
videografer, nama Shakti mulai bermunculan dimana-mana. Ia adalah orang
dibalik pengerjaan videoclip milik RAN, Raisa, Maliq & D’essentials,
hingga foto-foto dalam majalah nasional seperti Kartini, Cosmo Girl dan
Maxim.
Networking: Jurus Utama Dalam Bisnis Fotografi & Videografi
“Bisnis seperti ini yang paling penting adalah
networking, karena klien kita 70% berasal dari teman-teman sendiri”
tukas Shakti. Ia mendapatkan banyak relasi ketika bekerja pada sebuah
radio swasta di Jakarta. Jenuh dengan pekerjaannya, Shakti merasa butuh
suatu hal kreatif yang baru. Akhirnya ia mengikuti Kelas Pagi, sebuah
sekolah fotografi yang diadakan Anton Ismael. Disana ia banyak menimba
ilmu fotografi dan bertemu lebih banyak relasi. Disitulah ia menemukan
kepercayaan diri untuk memulai bisnis fotografi dan videografi, sampai
sekarang ia dan timnya telah memiliki sebuah studio foto di kawasan
Panglima Polim.
Narsis: Efektif Dalam Personal Branding
Sebagai seorang fotografer dan videografer yang
bergerak sendiri, Shakti haruslah memiliki personal branding yang kuat.
Ketika ditanya oleh Inga bagaimana caranya memiliki banyak klien, ia pun
menjawab simpel. “Narsis aja. Ketika orang-orang memakai Instagram
untuk foto makanan, gue justru memakai Instagram untuk upload
karya-karya gue. Dan kebanyakan klien-klien gue datang setelah melihat
karya gue di media sosial” ujar Shakti.
Hadirnya media sosial pun sangat membantu Shakti dalam mempromosikan
hasil karyanya. “Karena gue tipe orang yang males menyimpan karya
sendiri di ponsel, jadi kalau ada orang yang bertanya, gue suruh lihat
media sosial gue aja” celoteh Shakti.
Shakti juga memberikan tips kepada Anda yang ingin menjadi fotografer
dengan networking yang luas. “Jangan hanya berkutat di satu komunitas.
Yang penting bergaul. Dari sini orang akan menyadari kehadiran Anda”
saran Shakti.
Lihat karya-karya Shakti di http://www.shaktisiddarta.com/ dan follow Instagramnya di @buke7.
Dengarkan Entrepreneur Talk di #MarketeersHour, setiap hari Senin-Jumat pukul 13.00-16.00. Streaming di tun.in/seTHi atau lihat bar di bawah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar