Jika
Anda beranggapan bahwa kepopuler Facebook sudah mulai hilang karena
kalah saing dengan Twitter, maka Anda salah besar. Facebook memang tidak
se-booming dulu, namun bukan berarti kepopulerannya redup dan terkikis media sosial lain.
Hal itu terbukti dari infografik yang keluarkan oleh Digital Insights.
Di sana disebutkan, bahwa total keseluruhan pengguna Facebook masih
lebih banyak dibandingkan dengan total pengguna media sosial lain.
Tidak hanya total pengguna media sosial, banyak pula yang dijabarkan
pada media sosial tersebut. Berikut adalah statistik media sosial
sepanjang 2013.
Facebook
- Hingga kini, total pengguna Facebook mencapai lebih dari 1.15 miliar
- 751 juta penggunanya mengakses Facebook lewat perangkat mobile dengan 7 ribu device yang berbeda
- Ada lebih dari 10 miliar aplikasi Facebook yang telah dikembangkan
- 23% pengguna rutin membuka akun Facebooknya, bahkan hingga lebih dari 5 kali sehari
- 350 juta foto di unggah ke Facebook setiap hari
Twitter
- Total pengguna Twitter mencapai lebih dari 500 juta pengguna
- 28% dari Retweet di Twitter timbul karena adanya kalimat, “please RT!”
- Pertumbuhan Twitter sangat pesat untuk usia 55-64 tahun, mereka yang registrasi meningkat hingga 79%
- 60% pengguna Twitter mengaksesnya lewat ponsel
- Ada sekitar 20 juta akun dummy di Twitter
- Rata-rata, ada lebih dari 400 juta tweet yang dikirim tiap harinya
Google+
- Total pengguna Google+ hingga kini mencapai lebih dari 500 juta pengguna
- Terdapat lebih dari 343 juta pengguna aktif di Google+
- Lebih dari 67% pengguna adalah pria
- 80% pengguna login minimal seminggu sekali, dan 60% nya login tiap hari
- Sekitar 5 miliar pengguna men-share konten di Google+ tiap harinya
- Posting-an dengan format GIF lebih menarik di Google+
LinkedIn
- Ada lebih dari 238 juta pengguna LinkedIn di dunia
- Ada sekitar 15 juta grup yang dibentuk di LinkedIn
- 27% mengakses LinkedIn lewat perangkat mobile
- 50% dari pengguna LinkedIn adalah lulusan sarjana atau pascasarjana
- 81% dari pengguna, sedikitnya bergabung dengan satu grup
Instagram
- Penggunanya lebih dari 130 juta
- Sudah ada lebih dari 16 miliar foto yang di-share di Instagram
- Rata-rata, satu akun Instagram memiliki 40 buah foto
- MTV adalah merek yang paling populer di Instagram dengan 1.2 juta followers
- Setiap detiknya, 8 ribu pengguna me-like foto di Instagram
Pinterest
- Penggunanya mencapai lebih dari 70 juta
- Lebih dari 69% pengguna Pinterest adalah wanita
- Hanya 6% pengguna Pinterest yang langsung terkoneksi dengan Facebooknya
- Makanan adalah top category on Pinterest
Statistik lain
- Ada lebih dari 1 miliar unique visitors yang mengunjungi Youtube tiap bulannya
- Sekitar 4.2 miliar pengguna media sosial mengaksesnya lewat ponsel
- Dibandingkan dengan pria, wanita lebih senang mengunjungi media sosial merek
- Lebih dari 23% dari pemasar berinvestasi di blog dan media sosial
Memang telah banyak pertumbuhan yang terjadi sepanjang tahun 2013,
termasuk di dalam lingkup media sosial. Jadi sangat penting untuk selalu
mengamatinya agar Anda tidak salah dalam melancarkan strategi.
Sumber & Infografik: Digital Insights | Ilustrasi: Wazala
Tidak ada komentar:
Posting Komentar